Rabu 06 Jul 2016 14:36 WIB

Manchester City Diminta Lupakan Leonardo Bonucci

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Israr Itah
Leonardo Bonucci
Foto: REUTERS/Giorgio Perottino
Leonardo Bonucci

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER—Manchester City dikabarkan tertarik dengan bek Juventus Leonardo Bonucci. Bek tengah ini membuktikan menjadi palang pintu tangguh Italia selama Piala Eropa 2016.

Menurut laporan Sky Sport Italia dan Tuttosport, the Citizens telah menawarkan 45 juta euro (Rp 650,6 miliar) dan gaji senilai 7 juta euro (Rp 101,2 miliar) pada Bonucci. Namun pihak City diberi tahu untuk melupakan Bonucci.

Bek  berusia 29 tahun ini dianggap sebagai pemain kunci dalam skuat Juventus. Mengutip Football Italia, Rabu (6/7), Bonucci telah dikontrak oleh Juve hingga Juni 2020 dan tak akan dilepas.

Dalam konferensi pers awal tahun ini, Guardiola sudah melemparkan pujian pada Bonucci. Ia menyatakan Bonucci adalah salah satu bek terbaik di dunia.

Selain City, Chelsea juga pernah dikaitkan oleh pemain asal Italia ini. Bonucci disebut-sebut akan bekerja di bawah kepelatihan Antonio Conte.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement