REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penyerang Chelsea Diego Costa telah menolak tawaran mantan klubnya Atletico Madrid untuk kembali ke Vicente Calderon musim depan. Pemain tim nasional Spanyol masih ingin bertahan di Liga Primer Inggris bersama Chelsea.
Bahkan dia sudah bertekad untuk memikat manajer anyar the Blues Antonio Conte. Dia optimistis kerja kerasnya bisa menempatkannya sebagai dalam tim inti pilihan bekas arsitek Italia itu, seperti diberitakan oleh Daily Mail, Selasa (5/7).
Chelsea sudah mendatangkan Michy Batshuayi dari Marseille. Conte dipercaya akan membeli satu lagi striker baru pada musim panas. Selain itu Conte juga tertarik dengan penampilan Alvaro Morata dan anak asuhnya di timnas Italia, Graziano Pelle.
Namun Costa tak takut bersaing dengan pemain-pemain anyar rekrutan Conte. "Saya siap memperjuangkan nasib saya di tim. Persaingan antarindividu tidak terelakkan," kata Costa.
Namun beredar rumor, Conte kemungkinan besar siap untuk menjual Costa, yang sempat beberapa kali disebut akan kembali ke Atletico. Costa enggan menanggapi rumor tersebut, meski musim lalu dia memiliki kenangan pahit bersama Chelesa di kompetisi lokal Liga Inggris.
Dia hanya ingin membuktikan kualitas penampilannya di hadapan sang arsitek anyar Chelsea.