REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- PSSI menunjuk Eduard Tjong untuk menjadi pelatih interim tim nasional Indonesia U-19. Bekas pelatih PS TNI itu akan menukangi timnas U-19 untuk turnamen Piala AFF U-19 2016 di Hanoi, Vietnam pada pertengahan September.
Saat konferensi pers di Kantor PSSI di kawasan Rasuna Kuningan Jakarta, Jumat (15/7) Tjong mengucapkan terima kasih karena kepercayaan yang diberikan menukangi tim Garuda Muda. Tjong mengakui ini akan jadi tanggung jawab besar baginya untuk mengharumkan nama bangsa.
"Terima kasih atas kepercayaan kepada saya melatih timnas U19. Suatu tanggung jawab yang berat. Ini tantangan buat saya," kata Tjong.
(Baca: PSSI Tunjuk Eduard Tjong Latih Timnas U-19)
Saat ditawarkan untuk menjadi juru taktik Indonesia U-19 mantan pelatih Persiba Balikpapan itu tak ragu untuk mengiyakan. Karena kesempatan melatih timnas kata dia adalah impian bagi semua pelatih.
Alasan lain disebutkan Tjong adalah karena kondisi persepakbolaan Indonesia sudah mulai pulih pasca pencabutan pembekuan PSSI oleh pemerintah dan pencabutan saksi FIFA untuk Indonesia.
Untuk Piala AFF U-19 di Vietnam nanti Tjong ingin tak mau menargetkan muluk-muluk. Ia hanya ingin berkonsentrasi berbuat yang terbaik.
"Saya berbuat yang terbaik saja dulu. Target lolos penyisihan grup tentu kita harapkan," ucap Tjong.
Pada Piala AFF U-19 ini Indonesia ada di grup B. Bersama Australia, Thailand, Myanmar, Kamboja, dan Laos.
Tjong menyebut akan mulai melakukan seleksi pemain timnas U-19 pada 25 Juli. Ia berharap kerja sama klub-klub Indonesia untuk mengirimkan pemain-pemain muda terbaik untuk ikut seleksi.
Mantan bintang timnas Indonesia ini juga akan meminta rekomendasi kepada bekas pelatih timnas Indonesia U-19 Fachri Husaini untuk nama-nama bekas anggota skuad U-19 yang masih bisa dimainkan.