REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Raksasa La Liga Spanyol Barcelona mengonfirmasi kiper baru asal Belanda Jasper Cillessen telah resmi menjadi pemain anyar mereka musim 2016/2017.
Dikutip dari Sky Sport, Kamis (25/8), kiper Cillessen akan bergabung bersama juara La Liga dengan kontrak lima tahun, dan diperkirakan klausul pelepasan Cillessen senilai 12,8 juta pound (Rp 223 miliar).
Cillessen juga sudah memposting fotonya saat mengenakan jersey Barcelona dalam mesia sosial dengan keterangan "sueños se hacen realidad", yang berarti "impian" dalam bahasa Inggris
Sementara itu, Cillessen telah diizinkan untuk meninggalkan Ajax Amsterdam setelah klub raksasa Belanda itu mengamankan tanda tangan Tim Krul dengan status pinjaman selama satu musim penuh dari Newcastle awal pekan ini.
Kiper berpostur 1,87 meter ini nantinya akan menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Claudio Bravo yang sudah mengumumkan untuk berlabuh di Manchester City pada Kamis (25/8) waktu setempat.
Banyak yang mengatakan perpindahan Jasper Cillessen ke Barcelona merupakan tindakan yang tepat, dia nantinya juga akan menjadi pesaing kuat dengan Marc-Andre ter Stegen untuk menjaga mistar gawang Blaugrana pada musim ini.