Senin 21 Nov 2016 09:36 WIB

BRI Syariah Gelar Baksos Kesehatan

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
 BRI Syariah (BRIS) melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis di Kelurahan Rawabadak Utara Jakarta Utara.
Foto: dok. BRI Syariah
BRI Syariah (BRIS) melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis di Kelurahan Rawabadak Utara Jakarta Utara.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam rangka Milad ke-8 BRI Syariah (BRIS) melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis di Kelurahan Rawabadak Utara Jakarta Utara. Kegiatan baksos ini bekerja sama dengan RS Pelabuhan Port Medical Centre (PMC) dengan mengerahkan 6 dokter dan 7 paramedis. 

Dirut BRISyariah Moch Hadi Santoso mengatakan, kegiatan baksos ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan bagi keluarga yang kurang mampu. Kegiatan baksos kesehatan ini merupakan  agenda rutin tahunan dalam rangka milad ke 8.

"Pemeriksaan kesehatan gratis ini diikuti oleh 500 orang warga dari kelurahan Rawabadak Utara," ujar Jadi dalam keterangan pers yang diterima Republika, Senin (21/11).

Selain kegiatan baksos, BRIS telah mengadakan program BRIS Mengajar setingkat SMU di delapan sekolah yang terletak di delapan kota di Indonesia. Pada kesempatan tersebut BRIS memberikan bantuan delapan beasiswa kepada anak yg kurang mampu namun berprestasi.

BRIS juga memberikan 88 Al Quran, 8 mukena, 8 sarung, dan 8 jam dinding. Kegiatan sosial lainnya adalah memberikan bantuan kepada 88 anak yatim piatu dan dhuafa yang berasal dari 4 yayasan di Jakarta. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement