REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Paulo Dybala hingga kini masih belum menyepakati kontrak baru bersama Juventus. Dilaporkan hal tersebut karena masalah gaji yang diminta sang pemain belum dipenuhi La Vecchia Signora.
Bomber asal Argentina itu meminta kenaikan gaji dalam kontrak barunya bersama Juventus. Meski demikian, pemain berusia 23 tahun ini memiliki hasrat untuk bertahan lebih lama di Turin.
Perkembangan soal pemain berjuluk La Joya (permata) dan kontrak barunya yang belum kunjung rampung membuat dua raksasa Spanyol terus mengintip peluang mendapatkannya. Real Madrid dan Barcelona belakangan memang menaruh minat untuk mendatangkan Dybala.
Dilansir dari Calciomercato, Ahad (1/1) Los Blancos kabarnya telah menyiapkan cara khusus untuk mendatangkan Dybala. Florentino Perez dikabarkan menyiapkan tawaran fantastis yang mungkin tak bisa ditolak peraih dua trofi Liga Champions.
Lain lagi dengan cara yang akan dilakukan oleh Barcelona untuk coba memboyong mantan bintang Palermo itu. Blaugrana disinyalir akan memanfaatkan Lionel Messi yang merupakan komptriot Dybala di Argentina untuk membujuknya bergabung dan hengkang dari Signora Omicidi.