Rabu 12 Aug 2015 12:16 WIB
BWF World Championships 2015

Greysia/Nitya Dibuat Kewalahan Pasangan Malaysia

Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishina Maheswari berlaga di babak kedua Total BWF World Championship 2015, Rabu (12/8)
Foto: PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishina Maheswari berlaga di babak kedua Total BWF World Championship 2015, Rabu (12/8)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasangan ganda putri Indonesia unggulan tujuh, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari lolos ke babak ketiga Total BWF World Championship 2015. Di babak kedua, Rabu (12/8), Greysia/Nitya harus menjalani pertandingan tiga gim selama satu jam delapan menit melawan pasangan non-unggulan asal Malaysia, Lim Yin Loo/Meng Yean Lee.

Pertarungan ketat dalam rally-rally panjang telah diperlihatkan kedua pasangan sejak awal gim pertama. Namun pertahanan pasangan Malaysia yang rapat membuat Greysia/Nitya malah melakukan kesalahan sendiri. Greysia/Nitya tertinggal 3-7, 4-8 dan 6-11 di paruh gim pertama.

Usai jeda, Greysia/Nitya meningkatkan pola serangan untuk menembus pertahanan Lim/Meng. Greysia/Nitya meraih empat poin beruntun dan menyamakan kedudukan menjadi 13-13 dan berbalik unggul menjadi 15-13. Sayangnya Greysia/Nitya kehilangan fokus dan harus merelakan gim pertama dicuri Lim/Meng dengan 17-21.

Di awal gim kedua, saling mengejar poin dilakukan kedua pasangan. Saat kedudukan 7-7, Greysia/Nitya mampu meraih empat poin beruntun menjadi 11-7 di paruh gim kedua. Pasangan peringkat lima dunia ini terus menekan dan meningkatkan serangan yang kerap menembus pertahanan pasangan Malaysia peringkat 50 dunia itu. Greysia/Nitya memaksakan rubber game dengan mencuri gim kedua dengan 21-13.

Pada gim yang menentukan, Greysia/Nitya tidak mengendurkan serangan dan langsung meraih enam poin beruntun dengan 6-0. Greysia/Nitya terus menyerang dan tidak membiarkan lawan mengembangkan permainannya lagi. Kemenangan pun diraih Greysia/Nitya dengan 21-11.

Di babak ketiga, Greysia/Nitya akan ditantang pasangan unggulan 14 dari Jepang, Shizuka Matsuo/Mami Naito. Kedua pasangan telah bertemu tiga kali sebelumnya yang semuanya dimenangkan Greysia/Nitya. Kemenangan terakhir diraih Greysia/Nitya pada perempat final Taipei Open 2015 lalu. Greysia/Nitya dapat mempertahankan gelar juaranya di turnamen tersebut.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement