Ahad 18 Oct 2015 06:44 WIB

Indonesia Tantang Cina di Final Tunggal Putra Denmark Open

Tommy Sugiarto
Foto: PP PBSI
Tommy Sugiarto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto akan menghadapi atlet unggulan pertama Cina Chen Long pada putaran final turnamen Denmark Terbuka 2015.

"Di atas kertas, Chen Long memang lebih diunggulkan. Tapi, saya akan berusaha maksimal. Saya akan berusaha bermain lebih baik dari sebelumnya," kata Tommy di Odense, Denmark, seperti dilansir Tim Humas dan Media Sosial Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dalam situs resmi mereka, Sabtu (17/10) malam.

Tommy melangkah ke putaran final turnamen tingkat superseries premier itu setelah menaklukkan tunggal putra Taiwan Chou Tien Chen 21-8, 22-2o dalam pertandingan semifinal selama 42 menit. Mantan atlet pelatnas PBSI itu mendapat dua poin dari pukulan Chou yang melebar ke luar lapangan pada awal game pertama. Tommy pun terus memimpin perolehan angka tanpa pernah tersusul oleh Chou.

"Saya melihat stamina lawan sudah habis. Saya memanfaatkan kondisi itu. Semua partai tentu melelahkan karena kami sudah sampai putaran semifinal," kata Tommy yang merupakan putra dari Icuk Sugiarto.

Chou yang merupakan pemain unggulan tujuh itu berusaha bangkit dan menyerang pada game kedua. Chou terus mendekati perolehan angka Tommy. Setelah skor imbang 20-20, Tommy mampu menuntaskan permainan game kedua dengan skor 22-20 dan memastikan diri sebagai finalis turnamen berhadiah total 650 ribu dolar AS itu.

Pada putaran final yang akan berlangsung Ahad (18/10) waktu setempat, Tommy mengaku butuh kesabaran untuk menaklukkan atlet unggulan Cina Chen Long. "Dia lebih matang dibanding saya untuk serangan dan pertahanan. Saya harus bermain lebih sabar," kata Tommy.

Selain Tommy, Indonesia juga diwakili pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir pada putaran final turnamen Denmark Terbuka 2015. Tontowi/Liliyana akan menghadapi ganda campuran Korea Selatan Ko Sung Hyun/Kim Ha Na.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement