REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid berhasil menang 2-0 atas Espanyol dalam laga lanjutan La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (18/2). Kemenangan tersebut membuat bek Madrid itu lega akhirnya bisa meraih tiga poin untuk Madrid.
Dia merasa setelah kemenangan tersebut, kini, kata dia, tekanan berpindah berada di Barcelona. “Hari ini kami bermain sebelum Barcelona dan mencoba untuk mengambil tiga poin lebih, dan itulah bagaimana kami dapatkan,” kata Carvajal dikutip dari Football Espana, Ahad (19/2).
Berakhir degan baik dengan mengalahkan Espanyol, Carvajal menilai tim harus fokus menghadapi pertandingan selanjutnya. Madrid harus menghadapi Valencia dalam laga La Liga pada Kamis (23/2).
“Dari titik ini dan seterusnya, kita harus memenangkan segalanya untuk mencapai tujuan kami,” tutur Carvajal. Sebab pada musim lalu Madrid berada pada posisi kedua, sehingga Carvajal menilai untuk merebut kemenangan La Liga musim ini menjadi tak mudah.
Terlebih lagi, Carvajal merasa timnya sangat memiliki potensi yang luar biasa untuk memenangkan pertandingan. Saat ini, lanjut dia, Madrid hanya perlu memberikan segalanya untuk terus menang.
Kemenangan atas Espanyol membuat Real Madrid bertengger di posisi puncak klasemen sementara La Liga dengan 52 poin. Angka tersebut membuat barcelona berada di posisi kedua terpaut empat angkat.