REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- UEFA sudah mengumumkan hasil undian babak 16 besar Liga Europa musim ini. Dalam hasil undian tersebut Manchester United (MU) akan bertemu dengan wakil Rusia Rostov.
Melihat hasil tersebut, manajer MU Jose Mourinho mengungkapkan hasil tersebut tidak terlalu bagus. “Ini hasil undian yang buruk. Ini jauh dan sulit, datang pada periode buruk bagi kami,” kata Mourinho dikutip dari laman resmi Mancheter United, Jumat (24/2).
Mourinho sebelumnya mengeluhkan berdekatannya jadwal Liga Europa dengan Piala FA melawan Chelsea. Ia merasa pasukannya akan terkuras staminanya dan sulit untuk fokus pada dua laga itu. Menjadi makin sulit karena MU harus terbang ke Rusia yang memakan waktu lebih lama.
Dari sisi teknis. Mourinho menilai Rostov merupakan tim yang sangat sulit dihadapi. Ia memuji Rostov yang tampil apik pada Liga Champions.
“Mereka mengalahkan Ajax dan Anderlecht padababak play-off dan kemudian di fase grup mereka jelas memiliki lawan yang sangat sulit pada Bayern Muenchen dan Atletico,” jelas Mourinho. Tapi Rostov berhasil mendapatkan posisi ketiga di atas PSV dan mengamankan tiket ke Liga Europa.
“Tim benar-benar sulit, sangat defensif sehingga hasil ini sangat buruk,” ungkap Mourinho.
Meskipun begitu, Mourinho memastikan tetap akan menyiapkan tim terbaiknya untuk menghadapi Rostov. Setelah menghadapi Southampton dan Bournemouth, MU akan fokus meladeni tim asuhan Kurban Berdyev.