REPUBLIKA.CO.ID, MADRID – Menjaga asa juara liga musim ini, Atletico Madrid berhasil meraih kemenangan atas Real Sociedad dengan skor 1-0 dalam lanjutan La Liga pekan ke-30 yang digelar di Vicente Calderon, Rabu (5/4) dini hari WIB. Gol semata wayang lahir dari Felipe Luis pada menit ke-28. Kemenangan sekaligus membalaskan dendam Los Colchoneros atas tim Basque tersebut.
Raihan tiga angka ini cukup berarti untuk Atletico karena Antoine Griezmann dkk juga mampu membawa Atletico menang secara lima kali beruntun. Hasil ini juga membuat Atletico nyaman di posisi ketiga dengan mengemas 61 nilai dari 30 laga berjarak tiga angka dari Sevilla di bawahnya yang baru bermain 29 kali. Sedangkan Real Sociedad tertahan di posisi ketujuh dengan nilai 49.
Laga ini memang tidak mudah bagi Atletico Madrid. Meski mampu menekan lawan sejak menit awal, penyelesian akhir yang buruk membuat mereka kesulitan menembus pertahanan tim tamu.
Setelah berkali-kali peluang gagal membuahkan hasil, Atletico akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-28 lewat aksi menawan yang diperlihatkan Felipe Luis. Bek kiri asal Brasil itu dua kali melakukan kerja sama satu-dua dengan Griezmann dan Fernando Torres sebelum mengirim bola ke gawang Sociedad yang dijaga, Rulli.
Rentetan peluang didapat Los Rojiblancos pada sisa babak pertama. Sayang tak ada satupun yang membuahkan gol kedua. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, entrenador Sociedad, Eusebio Sacristan membuat perubahan dengan menarik keluar Xabi Prieto untuk digantikan Mikel Oyarzabal. Masuknya Oyarzabal membuat serangan Sociedad lebih berbahaya di awal babak kedua.
Namun, serangan yang mereka bangun belum mampu membongkar pertahanan solid tuan rumah. Secara keseluruhan, Atletico lebih mendominasi babak kedua dan menciptakan beberapa peluang matang. Namun skor 1-0 tetap tak perubahan hingga laga usai.
Bagi Atletico, kemenangan ini membuat mereka makin nyaman duduk di posisi ketiga klasemen dengan koleksi 61 angka. Sementara bagi Sociedad, kekalahan ini membuat mereka turun satu setrip ke peringkat tujuh.