Kamis 04 May 2017 17:38 WIB

Bali United Beri Semen Padang Kekalahan Perdana

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Pesepak bola Bali United, Irfan Bachdim (kedua kiri) berebut bola dengan pesepak bola Semen Padang Irsyad Maulana (kiri) dalam Pertandingan Sepak Bola Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (4/5). Bali United menang atas Semen Padang dengan skor 2-0.
Foto: ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana
Pesepak bola Bali United, Irfan Bachdim (kedua kiri) berebut bola dengan pesepak bola Semen Padang Irsyad Maulana (kiri) dalam Pertandingan Sepak Bola Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (4/5). Bali United menang atas Semen Padang dengan skor 2-0.

REPUBLIKA.CO.ID, GIANYAR – Bali United berhasil mengamankan tiga angka usai mengalahkan Semen Padang pada pekan ke empat Liga 1. Bermain di stadion I Wayan Dipta Gianyar, Laskar Tridatu menang dengan skor 2-0. Gol kemenangan Bali United dicetak Marcos Flores pada menit ke-13 lewat titik putih dan satu lagi oleh Sylvano dengan tendangan placing mendatar setelah kemelut di depan gawang pada menit ke-67.

Kekalahan yang diberikan Bali United ini menjadi yang pertama bagi Kabau Sirah di Liga 1. Sehingga, posisi Semen Padang turun ke peringkat enam dengan nilai tujuh. Sementara bagi Bali ini adalah kemenangan kedua beruntun yang mereka raih. Irfan Bachdim Cs kini duduk di peringkat tujuh. Tertinggal satu angka saja dari Semen Padang.

Permainan antara kedua tim berjalan alot sejak menit pertama. Kedua tim bergantian menyerang. Bali mendapatkan hadiah penalti usai barisan pertahanan Kabau Sirah melanggar striker Sylvano di kotak penalti. Marcos yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya mengecoh kiper Semen Padang Jandia Eka Putra.

Baca juga, Babak Pertama, Bali United Ungguli Semen Padang 1-0.

Pada babak kedua, Bali yang sekarang dilatih pelatih sementara Eko Purjianto berusaha meningkatkan intensitas serangan. Ia menarik keluar Marcos Flores yang mulai kelelahan. Eko memberi kesempatan kepada marquee player, Nick Van der Velden pada menit ke-57.

Bekas pemain Dundee itu langsung mencoba tendangan jauh dari luar kotak penalti saat baru dua menit memasuki lapangan. Sayang sepakannya masih melambung jauh. Di menit 61 giliran Bachdim yang mengancam gawang  Jandia, tapi masih belum berhasil. Barulah lima menit kemudian Sylvano menggandakan keunggulan. Ini merupakan gol pertama striker asal Brasil itu pada musim ini.

Setelah unggul, Eko mulai instruksikan anak asuhnya agar lebih mengamankan pertahanan. Bachdim ditarik dan digantikan oleh bek Mahdi Albaar. Semen padang pun juga tidak terlalu banyak membuat ancaman. Skor akhir 2-0 untuk kemenangan Laskar Tridatu.

Sumber foto: Twitter/@Liga1Match

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement