REPUBLIKA.CO.ID, CHELSEA -- Gelandang serang Chelsea, Willian Borges da Silva menegaskan pendiriannya bertahan di Stamford Bridge. Pemain 28 tahun tersebut mengaku tak tertarik kepada sejumlah tawaran dari berbagai klub yang memintanya menanggalkan seragam the Blues pada musim kompetisi mendatang.
Willian mengatakan, ia senang berada di Chelsea. "Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan semua orang yang bekerja di Chelsea," kata dia kepada Evening Standard, dikutip dari Sky Sports, Kamis (25/5).
Gelandang asal Brasil itu mengungkapkan, kontrak bermainnya bersama Chelsea akan bertahan sampai musim 2020 mendatang.
"Saya menyayangi klub dan semua penggemar di sini. Mereka yang membuat saya menjadi seperti saat ini. Mereka sangat hebat bagi saya," ujar dia. Ia mengatakan, tidak ada alasan yang mendesak dirinya pergi dari Chelsea.
Willian berseragam the Blues sejak 2013 lalu. Musim ini, ia masuk dalam skuat utama Antonio Conte yang meraih gelar juara Liga Primer Inggris. Sepanjang musim 2016/17, Willian mencatatkan delapan gol.
Rapornya musim ini membuat Willian menjadi salah satu pemain yang diincar klub-klub lain. Manchester United (MU) menjadi salah satu klub yang ingin membajak pemain dengan bernomor punggung 22 tersebut. Pelatih MU saat ini Jose Mourinho paham kelebihan Willian karena pernah menukanginya.
Tapi, Wallian menambahkan, dirinya masih punya tanggung jawab besar bersama Chelsea. "Chelsea kembali ke Liga Champions musim depan. Saya menantikan itu sebagai target besar. Bersama tim ini, saya ingin memenangkan trofi itu tahun depan," ujar dia.