REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Salah satu persoalan penampilan Persib Bandung belum membaik, menurut pelatih Djadjang Nurdjaman, akibat tumpulnya lini depan. Dua striker yang ada, Carlton Cole dan Sergio van Dijk tampil belum sesuai harapan sepanjang 10 pekan awal Liga 1 karena persoalan kebugaran.
Striker muda Angga Febriyanto yang tampil starter saat melawan Persiba Balikpapan akhir pekan lalu juga belum membuat Djadjang puas.
"Untuk striker saya sudah panggil lagi satu pemain (dari diklat Persib)," kata Djadjang di Mess Persib, Selasa (13/6).
Pemain diklat yang ditarik Djadjang ke tim senior adalah Muchamad Wildan Ramdhani Nugraha. Pemain berusia 19 tahun itu menarik perhatian Djadjang saat Persib beruji coba dengan Persib U-19 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Kamis (25/6). Saat itu Djadjang melihat Wildan punya kemampuan yang bagus.
"Waktu uji coba saya lihat Wildan bagus. Makanya saya panggil," ujar Djadjang.
Pemanggilan Wildan ke tim senior Persib baru sebatas untuk mengikuti latihan. Belum dipastikan pemain yang pernah mencicipi main di Stadion Old Trafford Manchester United itu akan dipasang saat laga tandang melawan Barito Putera akhir pekan ini. Djadjang terlebih dahulu hendak melihat performa Wildan saat latihan.
Persib musim ini memang kurang tajam. Dari 10 laga Liga 1, Pangeran Biru baru melesakkan sembilan gol. Belum ada satu pun gol dibuat oleh striker. Delapan gol diciptakan gelandang dan satu oleh pemain bertahan.