REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juventus akan kembali mengalihkan perhatian mereka kepada gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Blaise Matuidi. Hal itu jika mereka gagal menggoda gelandang Sevilla, Steven N'Zonzi.
Juru Transfer Bianconeri, Beppe Marotta, menegaskan minatnya terhadap N'Zonzi. Namun, Sevilla sepertinya tidak siap untuk menurunkan tuntutan harga yang diminta senilai 40 juta euro. Menurut Sky Sport Italia, dilansir dari Football Italia, Sabtu (17/6), nama berikutnya dari daftar target pemain Bianconeri ialah Matuidi. Sebelumnya, Matuidi nyaris bergabung dengan Juve tahun lalu.
Gelandang timnas Prancis itu memang sedikit lebih tua dari N'Zonzi dan lebih berpengalaman. Kontrak Matuidi dengan PSG akan berakhir pada Juni 2018. Karena itu, klub Ligue 1 Prancis itu mungkin lebih setuju untuk melakukan negosiasi.
Pemain berusia 30 tahun itu menyumbang tujuh gol dan tujuh assist dalam 52 pertandingan kompetitif untuk Les Parisien. Matuidi juga mencatatkan 8 gol dalam 58 penampilan senior untuk timnas Prancis. (Kiki Sakinah)