Kamis 22 Jun 2017 05:12 WIB

Negosiasi Kalinic dengan Milan Berlanjut

Rep: ANGGORO PRAMUDYA/ Red: Israr Itah
Nikola Kalinic
Foto: EPA/MAURIZIO DEGL'INNOCENTI
Nikola Kalinic

REPUBLIKA.CO.ID, FIRENZE -- Direktur Olahraga Fiorentina Pantaleo Corvino dilaporkan bertemu dengan petinggi AC Milan. Pertemuan itu guna membahas penyerang bertubuh tinggi milik La Viola Nikola Kalinic.

Sebelumnya, Corvino bertemu dengan pihak Inter Milan dan membicarakan tentang gelandang gaek milik Fiorentina, Borja Valero. Kabarnya setelah pertemuan tersebut sang direktur mengunjungi Casa Milan.

Menurut Calciomercato dilansir Football Italia, Rabu (21/6) kedatangan Corvino ke Casa Milan adalah ingin segera memastikan ketertarikan Rossoneri terhadap pemainnya Kalinic.

Kalinic menjadi incaran Milan karena permintaan Vicenzo Montella. Penyerang 29 tahun itu diproyeksi menggantikan Gianluca Lapadulla dan Carlos Bacca yang dikabarkan bakal hengkang dari San Siro.

Diperkirakan Fiorentina akan melepas Kalinic dengan harga sekitar 25-30 juta euro.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement