REPUBLIKA.CO.ID, BERGAMO -- Andrea Conti memiliki impian besar pada musim depan untuk berseragam AC Milan. Baginya, akan menjadi sebuah kehormatan untuk bisa turun ke lapangan mengenakan jersey Il Diavollo Rosso. Rossoneri sendiri sedang membutuhkan sosok tangguh di lini belakang.
Apalagi, Mattia De Sciglio kemungkinan bakal hijrah melanjutkan karier bersama seturu abadi mereka, Juventus. "Saya memutuskan untuk pergi ke Milan. Kita lihat saja apa yang terjadi," ujar Conti seperti dilansir dari Football Italia, Kamis (29/6). Bek berusia 23 tahun itu berdoa agar Atalanta bisa mencapai kesepatakan dengan Milan. Ini lantaran proposal 20 juta Euro yang sebelumnya ditawarkan Milan kepada Atalanta ditolak oleh manajemen klub La Dea.
"Saya tahu kedua klub akan bertemu besok untuk mencapai kesepakatan. Berseragam Rossoneri seperti mimpi yang menjadi kenyataan," sambung Conti. Menjadi pilar di lini belakang, Conti tak hanya jago dalam urusan menetralisir serangan lawan tetapi juga mencetak gol.
Pada musim lalu, ia berhasil mencetak delapan gol dan lima assist dari 35 laga yang dilakoninya bersama Atalanta di semua ajang. Bahkan, Conti mampu membawa Nerazzurri finis di urutan keempat Serie A sekaligus untuk pertama kalinya berlaga di Liga Eropa.