Senin 17 Jul 2017 13:28 WIB

Pegadaian akan Terbitkan Obligasi Rp 2,5 Triliun

Red: Nidia Zuraya
Kantor Pegadaian
Kantor Pegadaian

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Pegadaian (Persero) berencana menerbitkan obligasi dengan mekanisme penawaran umum berkelanjutan (PUB) III pada tahap pertama tahun 2017 dengan target dana sebesar Rp2,5 triliun, dari total plafon yang mencapai Rp6 triliun.

"Penerbitan obligasi dimaksudkan untuk memperkuat struktur modal kerja serta meningkatkan efisiensi biaya modal," kata Humas Pegadaian Basuki Tri Andayani, dalam siaran pers di Jakarta, Senin.

Menurut Basuki, saat ini obligasi merupakan alternatif sumber dana Pegadaian selain pinjaman perbankan.

Peluncuran emisi obligasi tersebut saat ini tengah memasuki tahap persiapan registrasi ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK), setelah mendapat pernyataan efektif dari lembaga itu kemudian dilanjutkan dengan penawaran kepada Investor.