Selasa 19 Feb 2013 20:14 WIB

Chevrolet Spin akan Meluncur April

Chevrolet Spin
Foto: cardekho.com
Chevrolet Spin

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- General Motors (GM) Indonesia akan menjual multi purpose vehicle (MPV) terbaru Chevrolet Spin pada April 2013.

"Kami akan menghadirkan model terbaru ini (Spin) pada April tahun ini," kata President GM Asia Tenggara Martin Apfel ketika menggelar jumpa media di Jakarta Selasa (19/2).

GM telah menyiapkan pabrik seluas 11 hektar di Pondok Ungu, Bekasi untuk memproduksi MPV Spin dan merekrut tenaga kerja baru sebanyak 550 tenaga kerja lokal.

Pabrik itu akan memproduksi sebanyak 40 ribu unit Spin per tahun. "Kami telah menginvestasikan senilai 150 juta dolar untuk meremajakan infrastruktur pabrik. Pada akhir tahun ini, jumlah pekerja kami akan mencapai 800 pekerja," katanya.

Fasilitas produksi itu dilengkapi fasilitas perakitan, bengkel, press shop, pengecatan, dan gudang. Proses operasional pabrik akan diawali satu shift kerja dan akan ditambah menjadi dua shift pada pertengahan 2013.

GM Indonesia juga telah memberangkatkan karyawan pabrik mereka ke pabrik GM di Korea, China, Thailand, Meksiko, dan Brasil untuk menjalani pelatihan selama 200 jam.

Chevy Spin juga akan diekspor ke negara-negara Asia Tenggara seperti Thailand dan Filipina. "Kami telah menyiapkan tenaga-tenaga kerja yang handal untuk memasarkan Spin di Indonesia," katanya.

BIcara soal harga, Direktur Pemasaran GM Indonesia Yuniadi Haksono Hartono mengatakan Chevrolet Spin terbaru akan dijual dengan harga mulai dari Rp 139 juta. Itu artinya Spin lebih murah dari Toyota All-New Avanza 1.3 M/T yang dipasarkan seharga Rp 145 juta.

"Untuk harga memang masih dalam tahap finalisasi, tapi Spin akan dijual mulai Rp 139 juta," kata Yuniadi dalam jumpa media di Bekasi Selasa (19/2).

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement