Rabu 28 Aug 2013 18:50 WIB

No Doubt Akan Hadir di IIMS 2013

Alarm mobil merek No Doubt
Foto: Mansyur Faqih/Republika
Alarm mobil merek No Doubt

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- No Doubt Smart Alarm System menyatakan keikutsertaannya di ajang Indonesian International Motor Show (IIMS) 2013. Dalam ajang yang akan berlangsung 19-29 September tersebut, No Doubt menempati area seluas 120 meter persegi di hall semi-permanen A1.

Berbagai program penawaran dan hadiah pun disiapkan. "Ajang ini juga digunakan perusahaan untuk melakukan grand launching No Doubt Smart Alarm System yang akan diadakan pada 21 September 2013," tulis keterangan resmi perusahaan, Rabu (28/8).

Sebelumnya, perusahaan telah melakukan soft launching pada 13 Mei silam. Dalam kesempatan itu, diperlihatkan beberapa keunggulan sistem alarm ini. 

Antara lain, start/stop engine with remote, start/stop engine with handphone, push start button, GPS location, immobilizer, voice monitor, automatic alarming, SOS button dan anti-hijacking.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement