Senin 21 Oct 2013 18:40 WIB

Honda Brio Satya Mulai Diproduksi

 Honda Brio
Foto: Republika/Darmawan
Honda Brio

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Honda Brio Satya, kendaraan yang diajukan Honda untuk program mobil murah ramah lingkungan (LCGC) mulai diproduksi bulan ini.

"Audit sudah, sertifikat (LCGC) juga sudah didapat," kata Marketing and Aftersales Service Director PT. Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy, Senin (21/10) di Jakarta.

Dia mengemukakan produksi mobil seharga Rp 106-117 juta tersebut akan dimulai bulan ini dan pengiriman ke pemesan bisa dimulai bulang depan.

Jonfis menyebutkan Brio Satya sudah mendapat pemesanan sebanyak 3.600 unit sejak diluncurkan 11 September. Jumlah tersebut masih didominasi pemesan dari Jakarta. "Satya belum dikenalkan ke daerah-daerah. Baru ke beberapa kota besar aja," akunya.

Dia menyebutkan pihaknya menargetkan produksi Honda Brio Satya sebanyak 1200 unit/bulan.

Brio Satya menurut Honda Prospect Motor menggunakan 85 persen komponen lokal dengan mesin 1,2 L SOHC empat silinder segaris, 16 katup i-Vtec + DBW.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement