REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hyundai resmi memperkenalkan mobil futuristik terbarunya N 2025 Grand Tourismo dalam bentuk digital yaitu pada game Grand Tourismo untuk Playstation. Desain jet tempur jelas terlihat seolah-olah bersiap lepas landas di Le Mans satu dekade dari sekarang, tapi debutnya tahun ini di Frankfurt Motor Show adalah untuk mempromosikan kinerja dari sub-merk perusahaan terbaru Hyundai yaitu N.
N 2025 adalah mobil terbaru yang imajinatif dengan konsep seperti tampilan pada game Gran Turismo, tapi Hyundai masih merahasiakan detail rincian tentang rahasianya itu.
Perusahaan mengakui bahwa pebalap lebih menyoroti tentang teknologi aerodinamika body bagian bawah mobil dan sesuatu yang berhubungan tentang pembakaran mesin untuk menghasilkan power yang lebih baik.
Selain tambahan pebalap Playstation, Hyundai juga akan memulai debut lainnya di toko untuk event di Jerman. i20 Active baru dan Santa Fe akan mendapatkan debutnya di Eropa, serta G Coupe akan datang juga. Untuk lebih mendorong citra kinerjanya, next-gen dari i20 edisi WRC 2016 juga akan ditampilkan.