REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu Agen Pemegang Merek yang tampil di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 yakni Suzuki Indomobil Sales (SIS), dengan meluncurkan kendaraan andalannya, All New Ertiga pada pembukaan pameran. Direktur Pemasaran PT SIS Divisi 4W, Donny Saputra mengatakan, target penjualan Suzuki di IIMS mencapai 1.100 unit.
Segmen MPV masih menjadi mobil yang banyak dijual di pameran, karena konsumen Indonesia membutuhkan kendaraan dengan tujuh tempat duduk penumpang. Hingga Rabu (25/4), atau dalam sepekan berlangsungnya IIMS, Suzuki telah menjual 482 unit All New Ertiga.
"Total jualan sampai tanggal 25 kemarin yakni 667 unit, yang All New Ertiga 482 unit," kata Donny, Kamis (26/4).
Sampai kini Suzuki memang belum dapat menyebutkan harga mobil ini, namun Ertiga teranyar dapat dipesan dengan booking fee lima juta rupiah. Masyarakat yang belum mengetahui harga pastinya cukup antusias untuk memiliki kendaraan dengan tujuh pilihan warna bodi ini.
Adapun produksi dan penjualan Ertiga generasi pertama dimulai di Indonesia dan India pada 2012. Sampai Februari 2018, sebanyak 676 ribu unit telah terjual, baik secara domestik di Indonesia, dan India maupun ekspor ke Iebih dari 70 negara. Untuk All New Ertiga rencananya akan dikirimkan kepada konsumen pada pertengahan Mei mendatang.
Segmen MPV menyumbang sekitar 30 persen dari keseluruhan pasar otomotif di Indonesia, dan Suzuki bertujuan untuk memperluas kehadirannya di segmen pasar ini dengan desain ulang menyeluruh pada Ertiga. New Ertiga akan diproduksi di Indonesia, dan India dan direncanakan untuk diekspor dari kedua negara ini.
Selain dari All New Ertiga, penjualan lainnya disumbangkan dari Baleno, S-Cross, Ignis dan lainnya. Donny optimistis penjualan Suzuki di IIMS akan mencapai 1.100 unit, karena melihat animo masyarakat yang cukup besar.