Selasa 15 Aug 2017 17:03 WIB

Mendag Target Hari Belanja Diskon Dorong Konsumsi

Red: Nur Aini
Diskon (ilustrasi)
Foto: massageplanetnews.blogspot.com
Diskon (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita dan Menteri Pariwisata Arief Yahya meresmikan pembukaan Hari Belanja Diskon Indonesia dan Happy Birthday Indonesia Festival yang diselenggarakan oleh Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo). Selain sebagai hadiah untuk warga dalam rangka HUT Ke-72 Republik Indonesia, HBDI diharapkan meningkatkan daya beli masyarakat melalui diskon berlimpah serta menarik wisatawan dari mancanegara.

"Ini kegiatan yang bagus sekali. Mendorong konsumsi dan dengan diskon yang fantastis, serentak di seluruh Indonesia. Menteri Pariwisata juga akan mengundang wisatawan untuk berbelanja. Indonesia selain memiliki kekayaan alam, juga menjadi surga belanja," kata Menteri Enggar usai meresmikan HBDI di Ji Expo Kemayoran Jakarta, Selasa (15/8).

HBDI terbagi dalam dua konsep acara, yaitu HBDI yang berlangsung di pusat-pusat perbelanjaan, ruko hingga bandara di berbagai kota di Indonesia pada 17-20 Agustus 2017 dan HBDIF yang berlangsung di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta mulai 15-27 Agustus 2017.

Enggar mengatakan HBDI merupakan kado bagi Hari Kemerdekaan Indonesia yang dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan daya beli masyarakat dan sektor ritel di indonesia, serta menciptakan peluang lebih besar untuk perkembangan dan kemajuan UKM, para pelaku ekonomi kreatif, pusat perbelanjaan dan pelaku bisnis ritel di seluruh Indonesia.