Jumat 29 Sep 2017 17:22 WIB

Komentar Andre Silva Usai Koleksi Empat Gol di Liga Europa

Rep: Febrian Fachri/ Red: Endro Yuwanto
Andre Silva
Foto: EPA/Tiago Petinga
Andre Silva

REPUBLIKA.CO.ID,  MILAN -- Striker AC Milan Andre Silva melanjutkan ketajamannya saat dimainkan I Rossoneri di Liga Europa. Dari dua pekan awal laga penyisihan grup, penyerang asal Portugal itu sudah mencetak empat gol.

Silva kini menjadi salah satu top skorer sementara Liga Europa bersama striker Nice Alassane Plea dan striker Zenit St Petersburg Alesandr Kokorin.

"Saya merasa enak saat memasuki lapangan, saya punya banyak kesempatan dan bisa mencetak gol dan saya harus berterima kasih kepada semua rekan-rekan setim," kata Andre Silva, dikutip dari Football Italia, Jumat (29/9).

I Rossoneri memetik kemenangan tipis 3-2 dari klub Kroasia Rijeka di San Siro dini hari tadi. Selain Silva, pencetak gol kemenangan Milan adalah Mateo Musacchio dan Patrick Cutrone.

Silva menyayangkan mereka kemasukan dua gol jelang pertandingan berakhir. Untungnya Cutrone mencetak gol kemenangan di injury time usai memanfaatkan umpan terobosan Fabio Borini. "Sayang sekali kita kemasukan banyak gol. Tapi itu wajar dalam sepak bola," ucap bekas pemain FC Porto itu.

Milan pun kini memimpin grup D dengan enam poin. Di laga pertama di kandang Austria Wina, Milan menang 5-1, saat itu Silva mencetak hat-trick pertama buat Il Diavolo Rosso.

Sayangnya, penampilan ciamik Silva belum menular di Serie A. Dua kali kesempatan merumput di Liga Italia, pemain 21 tahun itu belum mampu mencetak gol. Jam tampil untuk pemain depan Milan memang dibagi rata oleh pelatih Vincenzo Montella. Untuk Serie A, Montella lebih memprioritaskan Nikola Kalinic sebagai ujung tombak.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement