REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persegres Gresik United sudah dipastikan terdegradasi ke Liga 2 pada musim depan. Meski demikian, para pemain Persegres tidak hilang semangat dan bertekad memberikan yang terbaik pada sisa laga Liga 1 2017. Salah satunya saat bertandang ke markas Arema FC pada Rabu (25/10) sore WIB.
Pemain belakang Persegres, Sasa Zecevic menegaskan siap mengeluarkan seluruh kemampuannya untuk menjaga lini pertahanan timnya. Khusus melawan Singo Edan, Zecevic bertekad melakukan penjagaan ketat terhadap bomber senior, Cristian Gonzales. "Kami akan bekerja keras untuk memberikan yang terbaik. Kami tidak berpikir kami sudah terdegradasi," tegas Zecevic, seperti dikutip dari laman Arema, Rabu (25/10).
Zacevic melanjutkan, Cristian Gonzales adalah salah satu pemain yang harus diwaspadai oleh timnya. Dia menilai bahwa Cristian Gonazales adalah pemain terbaik saat ini. Diakuinya, saat masih berkostum Persiwa Wamena di musim 2010-2011, Zecevic pernah berduel langsung dengan Gonzales, ketika pemilik jersey Arema nomor 10 itu bermain untuk Persib Bandung. Tak heran, sedikit banyak, Zecevic tahu kelebihan dan kelemahan Gonzales.
"Namun harus diingat, pertarungan kami cuma ada di lapangan sepanjang 90 menit pertandingan saja, setelah itu kami bersahabat," puji pemain asal Serbia itu.
Pada laga pekan ke-31 Persegres berada di dasar klasemen sementara Liga 1. Dari 30 laga, anak asuhan Hanafi hanya mampu meraih dua kali kemenangan, empat hasil imbang dan menelan 24 kali kekalahan. Sementara Arema, masih tertahan di posisi sembilan klasemen sementara Liga 1. Mereka mengoleksi 43 poin dari 11 kali kemenangan, 10 kali hasi seri dan sembilan kali menelan kekalahan.