REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pelatih Barcelona Ernesto Valverde makin tersenyum cerah. Setelah rangkaian hasil positif timnya di kompetisi musim ini, Valverde mendapatkan kabar baik bahwa penyerang Ousmane Dembele diprediksi bisa kembali lebih cepat dari perkiraan sebelumnya. Dembele tengah dalam penyembuhan cedera otot paha belakang.
Media Spanyol, sebagaimana dikutip Football Espana, Senin (6/11), melaporkan bahwa Dembele bisa tampil pada akhir Desember. Padahal, sebelumnya ia diprediksi baru akan sembuh dan bisa kembali bermain pada awal tahun 2018.
Surat kabar Spanyol menambahkan bahwa penyerang yang didatangkan dari Dortmund sudah bisa tampil pada saat bertanding melawan Real Madrid. Laga sarat gengsi bertajuk El Clasico akan digelar pada 22 Desember.
Dembele mengalami cedera pada September lalu setelah membela Blaugrana melawan Getafe. Penyerang asal Prancis harus menjalani operasi untuk bisa menyembuhkan cedera.
Awalnya sang pemain divonis membutuhkan waktu hingga tiga setengah bulan untuk penyembuhan. Tetapi, kondisi Dembele berangsur membaik lebih cepat dari perkiraan.
Meskipun sebenarnya kondisi Dembele akan cukup bugar untuk bermain, tapi tim medis Barca juga mempertimbangkan kondisi mentalnya. Untuk itu tim pelatih tak mau buru-buru menurunkan Dembele merumput bersama Lionel Messi dkk.