Ahad 19 Nov 2017 13:56 WIB

Napoli Raih Kemenangan Berkat Bantuan VAR

Lorenzo Insigne
Foto: REUTERS/Ciro De Luca
Lorenzo Insigne

REPUBLIKA.CO.ID,  ROMA -- Pemuncak klasemen sementara Serie A Liga Italia, Napoli, mendapat keuntungan pada dua keputusan terkait offside berkat bantuan sistem Video Asisten Wasit (VAR), saat mengalahkan AC Milan 2-1 pada Sabtu (18/11).

Kemenangan atas Milan mengantar Napoli mengumpulkan 35 poin dari 13 pertandingan, unggul empat poin atas juara bertahan Juventus yang pada Ahad (19/11) akan bertandang ke markas Sampdoria. Sampdoria menggenggam rekor 100 persen laga kandang.

Lorenzo Insigne, yang gagal bersinar pada leg kedua pertandingan playoff Piala Dunia 2018 antara Italia melawan Swedia pada Senin lalu, membuka gol dengan bantuan VAR pada menit ke-33. Insigne mengejar umpan panjang Jorginho, menaklukkan pertahanan Milan, dan mengarahkan bola melewati Gianluigi Donnarumma. Namun golnya dianulir karena offside.

Milan bersiap untuk memulai kembali pertandingan dengan tendangan bebas ketika wasit Daniele Doveri memberi sinyal bahwa tim wasit perlu melihat VAR. Wasit kemudian mengesahkan gol Napoli.

Piotr Zielinski mengemas gol kedua pada menit ke-73, mempecundangi Donnarumma dengan tembakan first time setelah mendapatkan umpan dari Dries Mertens yang menurut para pemain bertahan Milan telah offside. Meski diprotes, wasit memutuskan mengesahkan gol tanpa berkonsultasi dengan VAR.

Sepakan voli Alessio Romagnoli memperkecil ketertinggalan Milan namun itu terlalu terlambat untuk menghentikan tim yang telah banyak menghamburkan uang itu dari kekalahan keenam dari 13 pertandingan musim ini.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement