Jumat 05 Jan 2018 14:12 WIB

Oh In-kyun: Persib Klub Terbesar di Asia Tenggara

Rep: Febrian Fachri / Red: Ratna Puspita
Gelandang asal Korea Selatan In-Kyun Oh menunjukkan nomor punggung di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/1).
Foto: Antara/M Agung Rajasa
Gelandang asal Korea Selatan In-Kyun Oh menunjukkan nomor punggung di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, Jumat (5/1).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Gelandang asal Korea Selatan Bandung Oh In-kyun membeberkan alasan menerima pinangan Persib Bandung. Gelandang berusia 32 tahun itu mengaku sulit bagi pemain manapun menolak tawaran Maung Bandung. Persib di mata In-kyun adalah klub besar tak hanya di Indonesia tapi juga di kancah Asia Tenggara.

"Persib ini yang saya tahu adalah sebuah klub yang sangat populer dan besar di Benua Asia Tenggara. Suporter mereka juga sangat hebat, terbesar di Asia. Saya ingin maksimal di tim ini," kata In-Kyun, dikutip dari laman resmi Persib, Jumat (5/1).

In-kyun hari ini diperkenalkan Persib secara resmi ke publik. Ia dipercayakan mengenakan nomor punggung 33 di Persib untuk setahun ke depan. 

In-kyun menjadi pemain pertama asal Negeri Gingseng yang membela Persib. Ia mengisi slot pemain asing Asia yang ditinggalkan Shohei Matsunaga. Untuk peran di lapangan, bekas pemain PSMS Medan itu dapat menggantikan posisi Raphael Maitimo yang kontraknya tak lagi diperpanjang Persib. 

In-kyun kemudian menanggapi tentang usianya yang sudah tak lagi muda. 32 tahun sudah terhitung pemain yang mendekati usia pensiun. Bagi In-kyun, usia tidaklah masalah selagi seorang pemain masih disiplin latihan dan menjaga kebugaran. Ia berkaca kepada pesepak bola luar negeri yang tetap mampu memberikan kontribusi besar walau sudah berkepala tiga.

In-kyun bertekad membayar kepercayaan yang diberikan Persib kepadanya. Caranya adalah memberikan semua kemampuan yang ia miliki di lapangan. "Saya banyak melihat di beberapa media kalau saya ini pemain tua. Itu sudah biasa dalam sepakbola. Itulah yang membuat saya semakin termotivasi untuk bantu tim ini. Saya mau buktikan sama semua, kalau saya belum habis," ujar In-kyun.

In-kyun bukan lagi nama baru di pentas Liga Indonesia. Pemain bertinggi badan 1,76 meter itu sudah sejak 2010 bermain di sepak bola tanah air. Klub pertama yang dibela In-kyun adalah PS Bengkulu. Setahun kemudian, ia bermain di klub besar Sumatera Utara PSMS Medan.

Di periode 2012-2014, In-kyun hijrah ke Pulau Jawa untuk kali pertama dengan bergabung ke Persela Lamongan. Ketika Indonesia Soccer Championship 2016, In-kyun pindah tim lagi. Kali ini, bersama Persegres Gresik United. 

Barulah di Liga 1 2017, In-kyun membela Mitra Kukar. Selama di Liga 1, In-kyun bermain bagus berduet dengan bekas pemain Juventus Mohamed Sissoko. Musim lalu, In-kyun mencatatkan sembilan assist.

Kepindahan In-kyun ke Persib dibantu oleh agen Gabriel Budi Liminto. Gabriel punya hubungan baik dengan Persib. Ia juga mewakili pelatih Persib Roberto Carlos Mario Gomez dan asisten pelatih Fernando Soler.

Beberapa pemain bintang lokal dan asing di Liga Indonesia juga tergabung dalam agensi Gabriel Budi. Sebut saja Ilija Spasojevic, Ryuji Utomo, Sylvano Comvalius, Marko Simic dan masih banyak lagi.

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement