REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pelatih Manchester United Jose Mourinho memuji keberanian Stoke City bermain terbuka menghadapi timnya dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Old Trafford, Selasa (16/1) dini hari WIB. Stoke akhirnya takluk 0-3 lewat gol Antonio Valencia, Anthony Martial, dan Romelu Lukaku.
"Stoke membawa pemain untuk bermain bola. Mereka tak takut bermain dan mereka menciptakan masalah kepada kami pada babak pertama," kata Mourinho kepada BBC.
Stoke kalah tajam dibandingkan MU pada babak pertama. Padahal sejumlah peluang emas diciptakan the Potters. Gol urung tercipta karena digagalkan Phil Jones, David de Gea, serta penyelesaian yang tak akurat.
Kemenangan ini membuat MU memangkas selisih poin dari Manchester City. Keduanya kini terpisah 12 angka. Iblis Merah kini mengoleksi nilai 50, unggul tiga angka dari Liverpool dan Chelsea di posisi ketiga dan keempat.
Mourinho mengaku tak menyaksikan Liverpool menaklukkan City. Menurut dia, itu tak mengubah apa pun walau jarak selisih angka dinilainya penting.
"Nasib mereka (City) ada di tangan mereka sendiri," kata dia menyebut keunggulan mutlak sang rival sekota dalam perburuan gelar juara.
Statistik Laga MU vs Stoke City