REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Salah satu bek terbaik Serie A Italia, Stefan de Vrij bakal habis kontraknya membela SS Lazio pada Juni mendatang. Kabar teranyar mengapung. sang pemain telah menjalin kesepakatan dengan Inter Milan.
Dilansir Football Italia, Senin (19/2), Direktur Lazio Igli Tare mengumumkan bahwa pihak klub telah menarik kembali proposal yang mereka ajukan. Sebab, pesepak bola asal Belanda terus menunda kesepakatan perpanjangan kontrak.
Kabarnya eks jagoan Feyenoord memang berniat untuk meninggalkan Stadion Olimpico pada musim panas 2018 dengan beberapa klub papan atas Eropa tertarik mendatangkannya. Beberapa di antaranya termasuk Juventus, Manchester United, Manchester City, Napoli, Liverpool, Barcelona, dan Paris Saint-Germain.
Namun, La Repubblica mengklaim Inter Milan menjadi favorit destinasi baru bagi pemain 26 tahun. Lebih lanjut, Nerazzurri hampir menyetujui persyaratan kontrak selama lima tahun dengan gaji senilai 4 juta euro per musim ditambah bonus.
(Baca juga: FIGC Khawatir dengan Masalah Keuangan AC Milan)
Hal itu bisa saja sirna jika pada pengujung musim nanti Inter gagal memastikan satu tempat mereka ke Liga Champions musim depan. De Vrij dipastikan akan lebih memperioritaskan tawaran dengan klub yang bakal mentas di kompetisi memperebutkan Si Kuping Besar.
Sebelumnya, pelatih Lazio Simone Inzaghi mengungkapkan kekecewaanya atas keputusan yang dibuat pemain bernomor punggung 3 itu. Ia lantas meminta maaf tak bisa membujuk sang bek untuk lebih lama menetap bersama Biancoceleste.