REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Bek Juventus Kwadwo Asamoah dikabarkan akan berlabuh ke Inter Milan pada Juni 2018. Pemain berposisi asli sebagai gelandang dilaporkan menyetujui kontrak tiga tahun di Nerazzurri.
Masa tugas Asamoah di Turin berakhir pada musim panas tahun ini. Belum ada gelagat perpanjangan kerja sama kedua pihak.
Menurut laporan Corrirere dello Sport, Asamoah telah sepakat ke Inter, seperti dikutip dari Football Italia, Sabtu (3/3).
Surat kabar tersebut menuliskan, Asamoah bakal berbaju Biru Hitam hingga 2021. Penggawa tim nasional Ghana itu menerima gaji tiga juta euro per musim, di luar bonus.
Lantaran Ghana gagal lolos ke Piala Dunia, maka eks jagoan Udinese ini akan mengikuti latihan pramusim lebih awal di Nerazzurri.
Sebelumnya, ia lebih dikaitkan dengan Galatasaray untuk merumput di Liga Turki. Namun perpindahan tersebut urung terjadi.
Jika resmi merapat ke Inter, hal ini menjadi kabar mengejutkan. Pasalnya, rivalitas Juve-Inter begitu kuat di sepak bola Italia.
Nyonya Tua telah memiliki pengganti sepadan Asamoah. Manajemen Juventus menarik kembali Leonardo Spinazzola dari masa peminjaman di Atalanta.
Pesepak bola 24 tahun bakal bersaing ketat dengan Alex Sandro di posisi full back kiri. Manajemen tim Hitam Putih juga mengincar bek sayap Manchester United Matteo Darmian.