Ahad 18 Mar 2018 22:55 WIB

Meski Anggap Remeh Piala FA, Conte Tetap Turunkan Skuat Inti

Chelsea cuma minus kiper Thibaut Courtois

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Hazliansyah
Antonio Conte.
Foto: EPA-EFE/Andy Rain
Antonio Conte.

REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Chelsea datang dengan kekuatan penuh ke markas Leicester City untuk menjalani laga perempat final Piala FA 2017/2018, Ahad (18/3) malam WIB.

Dalam kunjungan ke stadion King Power ini, Chelsea cuma minus kiper Thibaut Courtois. Posisinya digantikan oleh kiper pelapis Willy Caballero.

Selebihnya, nama-nama yang selama ini jadi andalan seperti Willian, N'Golo Kante hingga Eden Hazard masuk ke dalam starter.

Di kubu tuan rumah, pelatih Claude Puel juga memainkan skuat terbaiknya. Mulai dari kiper Kasper Schmeichel, bek sekaligus kapten tim Wes Morgan hingga gelandang serang Riyad Mahrez dan striker Jamie Vardy dimainkan.

Laga ini berlangsung dengan bumbu anggapan remeh dari pelatih Chelsea, Antonio Conte. Dalam wawancara sebelum pertandingan, Conte menyebut trofi Piala FA bukanlah level bagi Chelsea. Padahal, ini adalah harapan gelar satu-satunya bagi klub yang sedang berkutat di papan tengah Liga Primer Inggris 2017/2018 tersebut.

Berikut susunan lengkap kedua tim:

Leicester : Schmeichel, Simpson, Morgan (c), Maguire, Chilwell, Ndidi, Iborra, Mahrez, Albrighton, Iheanacho, Vardy.

Cadangan: Hamer, Fuchs, Dragovi, Silva, Gray, Okazaki, Diabat.

Chelsea : Caballero; Azpilicueta (c), Christensen, Rudiger; Moses, Bakayoko, Kante, Alonso; Willian, Morata, Hazard.

Cadangan: Eduardo, Cahill, Zappacosta, Emerson, Fabregas, Pedro, Giroud.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement