Rabu 18 Jul 2018 09:00 WIB

Insigne Yakin Napoli akan Sukses Bersama Ancelotti

Ancelotti akan membawa Napoli tetap bisa menjadi penantang Juventus pada musim depan.

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Endro Yuwanto
Lorenzo Insigne
Foto: EPA-EFE/MATTEO BAZZI
Lorenzo Insigne

REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Penyerang Napoli Lorenzo Insigne yakin Carlo Ancelotti akan membawa timnya meraih kesuksesan. Carlo Ancelotti resmi diangkat menjadi pelatih baru Napoli pada bulan Mei 2018 lalu.

"Saya yakin kami akan sukses bersama Ancelotti, dari jumlah gelarnya di Liga Champions yang luar biasa," kata Insigne seperti dilansir dari Football-Italia, Selasa (17/7).

Ancelotti menggantikan Maurizio Sarri yang memilih menjadi pelatih klub Liga Primer Inggris, Chelsea. Mantan pelatih AC Milan dan Chelsea itu resmi bergabung dengan Napoli dengan kontrak berdurasi tiga tahun.

photo
Carlo Ancelotti akhirnya pulang ke Italia untuk melatih Napoli

Insigne mengatakan, Ancelotti adalah pelatih yang sederhana. Ancelotti selalu mau ikut bergabung bersama pemain-pemainnya.

"Sebagai contoh, ia membantu pemain baru menyatu dengan tim, ia memaksa mereka untuk duduk dan bernyanyi di sebelahnya, ia membagikan segalanya, bahkan presiden klub Aurelio De Laurentis lebih tenang sejak ia ada di sini," kata Insigne.

Menurut Insigne, Ancelotti akan membawa Napoli tetap bisa menjadi penantang Juventus pada musim depan. Bianconeri baru saja mendatangkan peraih Ballon d'Or lima kali, Cristiano Ronaldo. 

"Apakah kami masih menjadi penantang utama Juventus? Ya, karena presiden mengatakan Ancelotti adalah pembelian terbaik kami, jangan lupa tim kami sangat kuat dan sudah berjalan dengan baik," jelas Insigne.

Pemain berusia 27 tahun tersebut mengatakan, baik klub maupun pelatih sudah mengetahui bagaimana dan ke mana mendorong Napoli. Insigne pun tidak melupakan jasa Sarri yang berhasil membawa Napoli runner-up Serie A Italia musim lalu.

"Kami berterima kasih atas apa yang diraih selama tiga tahun terakhir, kami hanya bisa berterima kasih atas apa yang ia ajarkan kepada kami tentang sepak bola, timing, dan pergerakan yang ia berikan kami di lapangan akan bertahan dengan baik," kata Insigne.

Insigne mengatakan, Ancelotti pun menghargai dan mengkombinasikan pengalamannya dengan pelajaran yang telah diterapkan oleh Sarri. "Di beberapa hal, dengan sedikit jarak, kami merasakan sensasi yang sama ketika kami dilatih oleh Walter Mazzari ke Rafa Benitez," jelas Insigne.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement