Senin 06 Aug 2018 21:20 WIB

Mourinho Khawatir MU akan Jalani Musim yang Sulit

Sejumlah pemain yang dikabarkan sedang dincar MU belum ada satu pun yang datang.

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Endro Yuwanto
Jose Mourinho
Foto: AP Photo/Tony Ding
Jose Mourinho

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pelatih Manchester United (MU) Jose Mourinho khawatir timnya akan menjalani musim yang sulit pada 2018/2019 nanti. Karena itu, ia berharap petinggi klub segera melakukan pergerakan di bursa transfer agar tidak tertinggal dari lawan-lawan di Liga Primer Inggris.

Akhir-akhir ini, United dikabarkan tertarik dengan Harry Maguire dan Toby Alderweireld. Tapi beberapa pemain yang dikabarkan sedang dincar oleh MU belum ada satu pun yang datang ke Old Trafford.

"CEO saya, Ed Woodward tahu apa yang diinginkan untuk waktu yang lama, dia tahu apa yang saya inginkan, saya tahu dia melakukan yang terbaik untuk saya, dan saya masih memiliki beberapa hari untuk menunggu apa yang terjadi," kata Mourinho kepada MUTV seperti dilansir dari Fourfourtwo, Senin (6/8).

Bursa transfer pemain di Inggris akan ditutup pada 9 Agustus nanti. Sementara, klub masih bisa menjual pemain sampai 31 Agustus, sesuai penutupan bursa transfer liga-liga lainnya di Eropa.

Fred, Diego Dalot, dan kiper cadangan Lee Grant yang dikabarkan akan segera tiba untuk bergabung di musim depan, tidak juga datang. Mourinho mengatakan, klub-klub lain di Liga Primer seperti Chelsea, Tottenham Hotspur, dan Manchester City sudah melakukan banyak pembelian dan berinvestasi ke skuatnya pada musim panas ini. 

"Mereka berinvestasi dengan sangat besar, contoh lainnya Liverpool yang membeli segalanya dan semua orang, jadi jika kami tidak membuat tim kami lebih baik, maka musim ini akan menjadi musim yang sulit," kata Mourinho.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement