Home >> >>
Irman Gusman 'Blusukan' ke Pasar 16 Ilir Palembang
Kamis , 23 Jan 2014, 19:20 WIB
ist
Ketua DPD RI Irman Gusman

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Menjelang mengikuti konvensi calon presiden Partai Demokrat, Ketua DPD (Dewan Perwakilan Daerah) Irman Gusman, Kamis (23/1) sudah tiba di Palembang.

Di ibu kota Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) itu Irman Gusman yang didampingi anggota DPD asal Sumsel Asmawati dan Abdul Aziz melakukan serangkaian kunjungan, di antaranya blusukan ke Pasar 16 Ilir yang berada di tepi sungai Musi.

Irman Gusman masuk ke dalam pasar terbesar di Palembang tersebut dan menyapa pedagang yang berjualan di los-los pasar tradisional tersebut. Peserta konvensi calon presiden Partai Demokrat tersebut juga berdialog dengan beberapa pedagang dan sempat membeli beberapa helai kain songket khas Palembang.

Saat blusukan tersebut Ketua DPD Irman Gusman kepada wartawan menjelaskan pengelolaan pasar tardisional membutuhkan peraturan daerah (Perda) seperti untuk mengatur zona dan ketentuan pasar tradisional dan modern guna.

"Mempertahankan pasar tradisional harus menjadi komitmen bersama pemerintah pusat dan daerah karena itu pemerintah kota dan pemerintah kabupaten wajib membuat aturan khusus," katanya.

Irman Gusman menegaskan, "Regulasi tersebut dibuat harus berpihak kepada pedagang kecil dan berbasis lokal. Ini merupakan upaya pemerintah daerah setempat membatasi operasional pasar modern sebagai bentuk perlindungan bagi pedagang kecil."

Ketua DPD juga mengingatkan di negara-negara kapitalis saja mengatur operasional pasar modern dengan tetap mengutamakan pasar tradisional untuk kepentingan pedagang kecil dan menengah.

"Jadi perda yang diterbitkan harus bisa mendorong pertumbuhan pasar tradisional tetap berkembang dan maju. Pemerintah daerah hendaknya lebih fokus mendorong pertumbuhan ekonomi pasar tradisional," ujarnya.

Selain blusukan Irman Gusman yang juga anggota DPD dari daerah pemilihan Sumatera Barat (Sumbar) juga hadir pada silahturahmi keluarga asal Minangkabau yang berada di Sumsel di Masjid BMKM Al Ikhlas HM Arma, Palembang.

Di tempat itu masyarakat Minangkabau yang tergabung dalam Badan Musyawarah Keluarga Minang (BMKM) menyambut baik pencalonan Irman Gusman sebagai calon presiden dan mendoakan agar Irman Gusman berhasil memenangkan konvensi capres Partai Demokrat.

Redaktur : Djibril Muhammad
Reporter : Maspril Aries
  Isi Komentar Anda
Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.
avatar
Login sebagai:
Komentar