Jumat 18 Apr 2014 00:03 WIB

UMM Selenggarakan Konferensi Internasional Farmasi

Rep: Mohammad Akbar/ Red: Julkifli Marbun
Universitas Muhammadiyah Malang
Foto: .
Universitas Muhammadiyah Malang

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Program Studi Farmasi, Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), untuk pertama kalinya menggelar kegiatan berskala internasional. Acara bertajuk The International Conference of Pharmaceutical care (ICPC) ini akan dilangsungkan di ruang teater UMM Dome, Sabtu (19/04).

Dekan Fikes UMM, Yoyok Bekti P, M.Kep, Sp.Kom, mengatakan setelah terakreditasi B, Farmasi dipacu untuk membuat berbagai terobosan. Selain melengkapi peralatan baru untuk laboratorium, interaksi sesama ilmuwan farmasi juga dilakukan untuk memperkuat determinasi akademik dan profesional prodi ini.

“Konferensi ini menandai Dies Natalis Farmasi yang ke-8 dan Milad UMM ke-50. Salah satu tujuannya, untuk membangun komunikasi sesama ahli farmasi dari berbagai negara,” kata Yoyok.

Untuk melaksanakan ICPC 2014 ini, UMM menggandeng Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sebagai panitia mitra (joint committee). Acara dirangkai dengan berbagai sesi menarik yang memungkinkan peserta berinteraksi secara akademik dan profesional.

“Sebenarnya persiapan konferensi Internasional ini telah kami kerjakan sejak November 2013, di tengah kepadatan kuliah dan praktikum prodi farmasi, kami berusaha untuk memberikan kesan terbaik bagi peserta konferensi,” Ujar Nailis Syifa, ketua panitia ICPC 2014.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement