REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Inter Milan berhasil selamat dari salah satu pertandingan sulit mereka pada awal musim ini. Nerazzurri menaklukkan Fiorentina 2-1 laga pekan keenam Serie A di Giuseppe Meazza, Milan, Rabu (26/9) dini hari WIB. Padahal sepanjang babak kedua, tim tamu terus menekan Inter.
Danilo D'Ambrosio mencetak gol kemenangan pada menit ke-77, meski Fiorentina mendominasi babak kedua yang sempat membuat pelatih Luciano Spalletti terlihat putus asa. Inter memiliki 10 poin dari enam pertandingan pembukaan mereka, termasuk tiga kemenangan serta kekalahan mengejutkan dari Sassuolo dan Parma. Hasil ini menempatkan Inter sementara di posisi kelima, satu tingkat di bawah Fiorentina.
Upaya Kevin Mirallas menghantam tiang gawang Inter, namun tuan rumah memimpin menjelang turun minum lewat penalti Mauro Icardi. Wasit Paolo Mazzoleni memberikan penalti untuk Nerazzurri setelah menyaksikan Vitor Hugo handball melalui tinjauan VAR.
Federico Chiesa menyamakan kedudukan enam menit setelah turun minum. Tendangan jarak jauhnya dibelokkan Milan Skriniar untuk menaklukkan kiper Samir Handanovic.
Tampaknya hanya masalah waktu Fiorentina mencetak gol kemenangan setelah permainan menawan mereka pada sisa laga. Tapi, alih-alih mencetak gol kemenangan, Fiorentina justru kebobolan pada menit ke-77.
Dari lemparan bebas, D'Ambrosio melakukan kerja sama satu dua dengan Icardi sebelum melepaskan tembakan melewati kiper Alban Lafont. Skuat La Viola pun terdiam menyaksikan gawang mereka kebobolan.
Upaya untuk setidaknya menyamakan kedudukan dilakukan pada sisa laga. Tapi, skuat Inter sudah menutup rapat pertahanan dan mengamankan tiga angka penting.