REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Robert Lewandowski membawa Bayern Muenchen berada di ambang 16 besar Liga Champions. Torehan dua golnya mampu mengamankan kemenangan 2-0 atas AEK Athens di Allianz Arena, Muenchen, Jerman, pada Kamis (8/11) dini hari WIB.
Seperti dilansir laman resmi UEFA, hasil imbang Benfica melawan Ajax pada pertandingan lain di grup itu membuat pasukan Niko Kovac unggul dua poin di puncak klasemen. Raihan satu poin saat melawan klub Portugal dalam rentang waktu tiga pekan akan mengamankan posisi Muenchen di babak 16 besar.
Kovac berada di bawah tekanan setelah Muenchen hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Freiburg di Liga Jerman pada Sabtu. Namun, ia lega timnya melewati pertandingan semalam dengan mulus.
Muenchen tampil jauh dari penampilan terbaiknya saat melawan pasukan Marinos Ouzounidis yang sekarang tidak memiliki peluang lolos ke fase berikutnya. Klub berjuluk FC Hollywood itu berutang kepada gol penalti Lewandowski pada menit ke-31 serta penyelesaian cerdiknya di babak kedua untuk mengamankan tiga poin.
Pada awal pertandingan, kedua tim memiliki peluang melalui sundulan kepala Vasilios Lampropoulos yang melebar. Sementara, upaya Leon Goretzka di sisi lain lapangan dapat ditepis kiper Vasilios Barkas.
Kegigihan tim Yunani itu akhirnya dapat dipatahkan pada menit ke-30 ketika Uros Cosic dinyatakan menarik kaus Lewandowski di kotak penalti. Pemain internasional Polandia itu dengan tenang memaksimalkan eksekusi penalti. Ia mengarahkan bola ke sudut kiri gawang Barkas.
Peluang Thomas Mueller digagalkan oleh Cosic ketika tuan rumah gagal memperbesar keunggulan mereka sebelum turun minum. Barkas kembali harus menyelamatkan gawangnya pada menit ke-10 babak kedua, menepis sepakan voli Goretzka dari umpan silang Joshua Kimmich. Ia kemudian menggagalkan peluang Lewandowski pada situasi satu lawan satu pada menit ke-60.
Bagaimanapun, sang penyerang Muenchen itu tidak dapat dihentikan pada menit ke-71. Lewandowski memperlihatkan keunggulan fisiknya untuk menyambar bola tendangan sudut untuk mengunci poin maksimal bagi pasukan Niko Kovac.