REPUBLIKA.CO.ID, JOHANNESBURG--Tim Matador, Spanyol memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2010. Sebagai pemuncak klasmen Grup H, Spanyol nantinya akan bertemu dengan 'runner-up' Grup G, Portugal, di babak 16 besar. Menghadapi skuad Carlos Queiroz di putaran pertama 'knockout', Matador mengaku lega.
Perasaan lega itu dilontarkan oleh gelandang Spanyol, Sergi Busquets. Melihat penampilan timnya yang kurang maksimal sepanjang putaran pertama Piala Dunia 2010, bertemu dengan Portugal lebih melegakan dibandingkan Brasil. Namun, ia tidak bermaksud memandang skuat Cristiano Ronaldo, dan kawan-kawan lebih mudah diatasi ketimbang tim Samba.
"Perjalanan kami di putaran pertama, tidak sesuai dengan ekspektasi tim. Tapi, kami tetap percaya diri lantaran bisa melaju ke 'knockout'. Menghadapi Brasil tentu sangatlah sulit. Namun, Portugal juga tim yang hebat, dan pasti akan sangat berat bagi kami untuk melawan mereka. Sekarang ini (babak 'knockout'), ibarat laga hidup-mati buat kami," kata Busquets seperti dilansir Goal.com.
Pelatih Spanyol, Vicente Del Bosque, pun menyatakan hal senada. Dipertemukannya Spanyol dengan Portugal di putaran pertama 'knockout', kurang lebih menguntungkan timnya. Tapi, Del Bosque menegaskan Portugal tetap akan menjadi musuh berbahaya bagi Fernando Torres, dan kawan-kawan.