REPUBLIKA.CO.ID, GOLDEN STATE -- Laga Boxing Day NBA tahun 2018 menjadi kado pahit bagi juara bertahan NBA, Golden State Warriors. Setelah pada gim sebelumnya dikalahkan LA Lakers dengan skor 101-127, kini Warriors kembali tumbang di kandang.
Menjamu Portland Trail Blazers, Jumat (28/12) WIB, di Oracle Arena, Stephen Curry dkk harus mengakui keunggulan lawannya melalui babak tambahan waktu dengan skor tipis 109-110.
Kevin Durant yang mencetak triple double dengan 26 angka, 11 assist, dan 10 rebound sebenarnya berpeluang membawa timnya memenangkan pertandingan. Saat waktu tersisa 5,1 detik lagi, Warriors menguasai bola, Durant menjadi pilihan sebagai algojo terakhir Warriors untuk membalikkan keadaan. Sayang tembakan dua angkanya hanya mengenai bibir ring dan tidak mengubah kedudukan 109-110.
Damian Llillard memang bukan menjadi penyumbang angka terbanyak bagi Blazers. Lillard hanya mencetak total 21 angka, namun tembakan tiga angkanya saat 5,1 detik tersisa di babak overtime membuat Blazers membalikkan keadaan 110-109.
Jusuf Nurkic menjadi motor utama bagi Blazers. Pebasket berusia 24 tahun asal Bosnia Herzegovina ini membukukan double-double 27 angka dan 12 rebound. CJ McCollum menambah 24 angka, Maurice Harkless dan Seth Curry masing-masing mengemas 11 angka.
Di kubu Warriors, selain Duran yang membukukan triple double, Stephen Curry mencetak 29 angka dan 7 assist, Draymond Green mencetak double-double 15 angka dan 11 rebound. Klay Thompson juga mendulang 15 angka.
Hasil ini membuat Warriors dengan catatan kemenangan 23-13 masih di peringkat dua Wilayah Barat, sementara Trail Blazers 20-15 di posisi enam wilayah yang sama. Warriors berpeluang membalas kekalahan. Ini karena tiga hari ke depan Durant dkk akan menyambangi markas Trail Blazers.