Kamis 14 Mar 2019 16:50 WIB

Masjid Indonesia di Brisbane dalam Proses Pembangunan

Pihak IMCQ menuturkan perjuangan di balik proses pembangunan masjid itu.

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Hasanul Rizqa
logo IMCQ
Foto: Ist
logo IMCQ

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesian Muslim Center of Queensland (IMCQ) berencana membangun masjid Indonesia di Kota Brisbane, Queensland, Australia. Alasannya, kebutuhan umat Muslim di sana terkait sarana ibadah kian penting.

Saat ini, di wilayah Greater Brisbane hanya terdapat kurang dari 20 unit masjid. Sementara itu, jumlah populasi umat Islam di sana lebih dari 33 ribu jiwa.

Baca Juga

“Saat ini bangunannya sudah digunakan untuk shalat Maghrib dan Isya serta melakukan sejumlah kegiatan keagamaan serta dakwah, namun belum berbentuk masjid. Baru sebagai pusat kegiatan umat Islam Indonesia saja,” ujar Ketua Manajemen IMCQ Eddy Wahyu Susilo saat dihubungi Republika.co.id, Kamis (14/3).

Dia menjelaskan, pembangunan masjid tersebut kini memasuki tahap proses perizinan. Untuk membangun suatu rumah ibadah di sana, memang diperlukan izin dari masyarakat dan pemerintah kota setempat.