Ahad 14 Apr 2019 15:07 WIB

Sambut Ramadhan 1440 H, Prisma Gelar Donor Darah

Donor darah itu diadakan rutin setiap tahun.

Suasana kegiatan donor darah yang diadakan oleh Perhimpunan Remaja Masjid Al-Hidayah (Prisma)   Depok.
Foto: Dok Prisma
Suasana kegiatan donor darah yang diadakan oleh Perhimpunan Remaja Masjid Al-Hidayah (Prisma) Depok.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Perhimpunan Remaja Masjid Al-Hidayah (Prisma) bekerja sama dengan PMI Cabang Kota Depok mengadakan donor darah. Kegiatan yang mengusung tema Starla (Setetes Darah Bernilai Pahala) itu diadakan di Masjid Al-Hidayah, Perumahan Purnawirawan Kopassus Tapos, Depok, Jawa Barat, Sabtu (13/4).

“Kegiatan donor darah ini merupakan program rutin yang dilaksanakan oleh Prisma. Kali ini merupakan yang kelima, dan diadakan bertepatan dengan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1440 H,” kata Ketua Prisma, Alvin melalui siaran pers yang diterima  Republika.co.id, Ahad (14/4).

Ia menambahkan, kegiatan doroh darah itu diikuti oleh jamaah masjid dan juga warga di lingkungan Perumahan Purnawirawan Kopassus Sukatani Tapos Depok. “Setiap pelaksanaan donor yang diadakan oleh Prisma selalu mendapatkan tanggapan yang positif. Terbukti, jumlah peminat yang mendaftar setiap tahun selalu melebihi 100 orang. Tahun ini yang mendaftar mencapai 120 orang,” tuturnya.

photo
Petugas PMI Cabang Depok melakukan pemeriksaan kesehatan kepada para  peserta donor darah yang diadakan oleh Perhimpunan Remaja Masjid Al-Hidayah (Prisma) Depok.

Dalam kesempatan donor ini, pihak PMI Cabang Kota Depok dipimpin oleh dr Kinanti.  “Kegiatan ini bertujuan selain untuk membantu pihak PMI Cabang Kota Depok terkait  persediaan darah,  juga untuk menggugah masyarakat untuk senantiasa saling tolong,”  ujar Alvin.

Salah seorang peserta, Mualif  mengatakan, kegiatan  donor darah ini sangat bermanfaat. “Pelayanan yang diberikan oleh Panitia maupun Petugas PMI sangat baik dan ramah,” kata  Mualif selalu mengikuti kegiatan donor darah Prisma  dan merupakan sukarelawan donor darah.

Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penyuluhan kesehatan untuk anak-anak  terkait  kaitan penggunaan gadget, zat adiktif pada jajanan sekolah serta cara sikat gigi yang baik. “Penyuluhan kesehatan diberikan oleh Ibu Dini Suryani.  Ia memberikan penyuluhan kesehatan sambil mendongeng, sehingga anak-anak sangat tertarik,” paparnya.

Ketua DKM Al-Hidayah,  H Trihadi  menyampaikan penghargaan yang tinggi khususnya  kepada Pihak PMI Cabang Kota Depok yang selalu mendukung secara optimal sehingga memberikan kepuasan kepada peserta donor. “Kami juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang selalu mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh Prisma,  khususnya kegiatan  donor darah,” kata Trihadi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement