Selasa 30 Apr 2019 21:00 WIB

PSMS Medan Masih Buru Pemain Berkualitas

PSMS membutuhkan tambahan pemain belakang, tengah, hingga gelandang.

Logo PSMS Medan
Foto: Wikipedia
Logo PSMS Medan

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- PSMS Medan masih mencari pemain baru untuk memperkuat tim menghadapi Liga 2 Indonesia yang dijadwalkan mulai bergulir Juni mendatang. Pelatih PSMS Abdulrahman Gurning mengatakan, sampai saat ini pihaknya terus berburu pemain berkualitas.

PSMS juga berusaha mendatangkan pemain naturalisasi agar klub kebanggaan warga Sumatra Utara ini semakin mantap mengarungi kompetisi.

"Dengan kondisi sekarang ini, kami memang tidak bisa leluasa memilih pemain. Kalau yang kami bidik tidak sepakat dalam harga, harus disiapkan alternatif," kata Gurning, Selasa (30/4).

Secara keseluruhan, Gurning masih membutuhkan tambahan pemain di semua sektor, baik belakang, tengah, hingga gelandang. "Kalau untuk lini pertahanan, kami memang membutuhkan. Begitu juga dengan tengah, masih dibutuhkan beberapa gelandang berkualitas," jelasnya.

Sedangkan untuk lini depan, Gurning mengaku membutuhkan pelapis Aldino, mengingat Tambun Naibaho yang semula diharapkan menjadi pelapis, belum menunjukkan perkembangan memuaskan. "Lagi pula kami memang membutuhkan tiga striker (penyerang). Ini untuk menghindari jika ada pemain yang terkena akumulasi kartu atau cedera," katanya.

Mantan pelatih PSPS ini mengakui untuk mendapatkan pemain sesuai keinginan saat ini memang sulit. Sebab, hampir semua pemain sudah memiliki tim. "Mungkin kami berharap pemain yang dibuang dari Liga 1. Mudah-mudahan masih ada," jelasnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement