REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Presiden Bayern Muenchen Uli Hoeness menyarankan Jerome Boateng untuk meninggalkan klub. Menurut Hoeness, Boateng harus mencari tantangan baru di luar Muenchen pada usia menginjak 30 tahun.
Boateng masih memiliki kontrak hingga musim 2020/21. Namun, Muenchen tidak akan menolak jika ada klub yang tertarik untuk meminangnya dalam bursa transfer musim panas tahun ini.
"Saya akan merekomendasikannya sebagai teman untuk meninggalkan klub. Dia membutuhkan tantangan baru. Selain dia sepertinya sudah kehilangan tempat (di tim utama)," kata Hoeness, dikutip dari Sky Sports, Senin (27/5).
Boateng sudah tak masuk dalam skuat Muenchen pada dua pertandingan terakhir di Bundesliga. Ia juga tidak dimainkan dalam final Piala Jerman lawan RB Leipzig, akhir pekan lalu. Padahal, Boateng menjadi pemain andalan di lini belakang Muenchen, sejak bergabung dari Manchester City pada 2011.
Sejak saat itu, ia telah mempersembahkan tujuh gelar Bundesliga, empat gelar Piala Jerman, Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub. Awal pekan ini, Hoeness mengonfirmasi berminat untuk mendatangkan pemain Manchester City Leroy Sane. Namun, upaya Hoeness sepertinya tidak akan mudah karena City berusaha untuk mempertahankannya.