Kamis 18 Jul 2019 23:24 WIB

Zhang Nan Persiapkan Diri Lawan Kevin/Marcus

Zhang akan mempelajari segala kemungkinan melawan Kevin/Marcus.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon melakukan selebrasi seusai mengalahkan ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty dalam babak kedua Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (18/7/2019).
Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon melakukan selebrasi seusai mengalahkan ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty dalam babak kedua Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (18/7/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Pasangan ganda putra Cina, Ou Xuan Yi/Zhang Nan akan menghadapi Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon pada perempat final Blibli Indonesia Open 2019. Zhang Nan akan mempersiapkan sebaik mungkin untuk melawan unggulan satu asal Indonesia.

Zhang mengatakan, Kevin/Marcus sebagai pasangan nomor satu dunia adalah lawan barat dan patut diwaspadai. Oleh karena itu, Zhang akan mempelajari segala kemungkinan melawan Kevin/Marcus.

"Performa mereka juga sangat stabil," kata Zhang, usai pertandingan melawan pasangan Korsel, Choi Solgyu/Seo Seung Jae, Kamis (18/7).

Saat ditanya apakah kini memasang target di Indonesia Open setelah mencapai perempat final, Zhang tidak menargetkan terlalu jauh. Dia mengatakan hanya akan berusaha memberikan yang terbaik setiap pertandingan.

Zhang juga mengungkapkan tentang pasangan barunya Ou. Menurut Zhang, Ou sosok pendiam. Ou Xuan Yi/Zhang Nan lolos ke perempat final setelah menaklukkan pasangan Korea Selatan Choi Solgyu/Seo Seung Jae dua gim langsung, 21-18 dan 21-18 di Istora Gelora Bung Karnom Jakarta, Kamis. Laga perempat final akan digelar di tempat yang sama, Jumat (19/7).

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement