Selasa 17 Sep 2019 12:31 WIB

Harga Minyak Dunia Naik, Menkeu Soroti Dampak Dalam Negeri

Yang harus diperhatikan ialah dampak jangka menengah panjang.

Rep: Novita Intan/ Red: Friska Yolanda
Menteri Keuangan Sri Mulyani (kiri) dan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto (kanan) mengikuti rapat terbatas tentang Percepatan peta jalan penerapan industri 4.0 di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (3/9/2019).
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Menteri Keuangan Sri Mulyani (kiri) dan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto (kanan) mengikuti rapat terbatas tentang Percepatan peta jalan penerapan industri 4.0 di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (3/9/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Fasilitas minyak milik Arab Saudi Aramco di Abqaiq dan Khurais diserang pesawat drone, akhir pekan lalu. Menanggapi kejadian tersebut, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pihaknya akan mencermati dampak harga minyak mentah dunia terhadap harga minyak mentah Indonesia atau Indonesia Crude Price (ICP).

“Kalau dilihat dari APBN asumsi selama ini kan malah lebih rendah. Kami melihat bahwa, pertama kalau koreksi yang sifatnya jangka pendek mungkin masih bisa akan terserap,” ujarnya di Gedung Dhanapala, Jakarta, Senin (17/9).

Menurutnya persoalan ini juga harus diperhatikan lantaran pemerintah dalam menjalankan dan mengelola perekonomian kerap muncul banyak faktor yang menimbulkan ketidakpastian. Semisal, geopolitik, politik serta ketidakpastian yang berasal dari kebijakan pemerintah.

“Yang harus kita perhatikan mungkin lebih kepada dampak jangka menengah panjang yaitu dinamika stabilitas keamanan dan politik di Timur Tengah karena ini biasanya yang selama ini terjadi, ketegangan dan perang itu kan di luar Saudi Arabia yang merupakan pusat besarnya, kalau sekarang sudah ada di dalam,” jelasnya.

Ke depan, pihaknya akan terus mencermati gejolak harga minyak mentah dunia. Saat ini, pemerintah Indonesia fokus melihat reaksi dari pemerintah Arab Saudi dari permasalahan tersebut.

“Kita belum tahu nanti akan seperti apa, karena ini akan merupakan sesuatu yg akan kita lihat reaksinya dari Saudi, dari Amerika serikat, Iran dan segala macem yang merupakan suatu kombinasi, yang tidak hanya akan punya sentimen tapi betul-betul konstelasi politik dan keamanan,” ucapnya.

Mengutip Reuters, harga minyak mentah berjangka Brent melejit 8,8 dolar AS atau 14,6 persen menjadi 69,02 dolar AS per barel. Lonjakan tersebut merupakan lonjakan harian terbesar setidaknya sejak 1988. 

Meski melonjak, namun harga minyak mentah itu masih di bawah asumsi ICP dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2019 yakni 70 dolar AS per barel. Pada Agustus 2019, ICP tercatat sebesar 57,26 dolar AS per barel turun 4,05 dolar AS per barel dari bulan sebelumnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement