REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Eden Hazard sadar ada harapan tinggi yang disematkan padanya sebagai pemain baru Real Madrid. Namun sampai saat ini Hazard masih belum memberikan kontribusi maksimal untuk Los Blancos.
Karena itu pemain internasional Belgia tersebut masih bertekad untuk menjadi pembeda bagi timnya. Pertandingan Real Madrid melawan Club Brugge di Liga Champions, Rabu (2/10) dini hari WIB ini, bisa saja menjadi kesempatan bagi Hazard untuk mencetak gol atau assist pertamanya untuk klub.
Mantan pemain Chelesea tersebut masih yakin talentanya akan segera bersinar bersama El Real. ''Saya baik-baik saja. Benar kalau orang-orang berharap banyak dari saya, begitu juga saya,'' ujar Hazard, dikutip dari Marca, Selasa (1/10).
Hazard menegaskan, masih dapat terus memperbaiki diri dengan mengkiritisi diri sendiri dan berlatih setiap hari. Walaupun ia sadar telah tertinggal mengawali kompetisi setelah mengalami cedera di awal musim. Namun saat ini Hazard menegaskan telah siap 100 persen untuk memberikan performa terbaik. ''Saya berharap melakukan yang terbaik di pertandingan selanjutnya. (Kurangnya gol dan assist) Bukan masalah kepercayaan diri,'' ujarnya.
Hazard mengaku pelatih Madrid Zinedine Zidane memintanya untuk mengerahkan segala kemampuan dan menjadi pemain yang lebih baik di lapangan. Bahkan dirinya menegaskan tak punya masalah fisik seperti yang selama ini menjadi bahan kritikan. Bahkan ia tak perlu melakukan latihan individu untuk menyelesaikan masalah fisik.