Sabtu 23 Nov 2019 07:12 WIB

Ezechiel Absen Kontra Barito, Pelatih Persib tak Risau

Persib Bandung dipastikan siap tempur jelang laga kontra Barito Putera

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com
Persib vs Barito: Persib Bandung dipastikan siap tempur jelang laga kontra Barito Putera
Persib vs Barito: Persib Bandung dipastikan siap tempur jelang laga kontra Barito Putera

SOREANG, AYOBANDUNG.COM -- Persib Bandung dipastikan siap tempur jelang laga kontra Barito Putera di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (24/11/2019). Meski begitu, jelang laga pekan ke-28 Liga 1 2019 itu, Persib Bandung memang tak dalam kondisi full tim. Skuat Maung Bandung  akan kehilangan striker andalannya, Ezechiel Ndouassel lantaran terkena akumulasi kartu.

Kendati demikian, pelatih Persib Bandung, Robert Alberts tampaknya tak khawatir dengan absennya sang striker asal Chad itu di laga kontra Laskar Antasari. Pasalnya, sejumlah pemain inti yang sempat absen saat kontra Arema FC, Selasa (12//11/2019) lalu telah kembali.

AYO BACA : Robert Alberts Pastikan Persib Siap Tempur Kontra Barito

Sebut saja penggawa Maung Bandung yang kerap berposisi di sektor lini depan Persib, Kevin van Kippersluis dipastikan bakal memperkuat laga Persib vs Barito. Sebelumnya saat bersua Singo Edan, Kevin terpaksa duduk di bangku cadangan lantaran menderita cedera pangkal paha. Namun kini, Kevin sudah dinyatakan sembuh dan siap kembali tampil.

Bukan hanya itu, gelandang serang kepunyaan Persib, Esteban Vizcarra pun yang sebelumnya absen imbas akumulasi kartu kuning sudah bisa kembali bermain. Alhasil, Robert pun mengku senang lantaran sektor lini depan dalan kondisi cukup baik.

AYO BACA : Kontra Barito Putera, Persib Bakal Kedatangan 'Tenaga Anyar'

"Kevin kembali dan Esteban kembali setelah laga ini jadi kita punya banyak kekuatan di lini serang," ujar Robert usai memimpin sesi latihan di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (22/11/2019) sore.

Tak sampai di situ, opsi untuk mengisi lini serang pun kian bertambah dengan kembalinya Febri Hariyadi. Pemain bernomor punggung 13 itu sebelumnya absen karena harus membela Timnas Indonesia senior bersama Ardi Idrus.

Bukan hanya itu, Robert mengakui, usai mengamati performa Kim Jeffrey Kurniawan yang tengah menanjak sejak satu golnya ke gawang Arema FC pun bisa menjadi opsi tambahan untuk memperkokoh sektor penyerangan.

"Dengan (posisi) kim di belakang (striker) jadi kita mendapatkan banyak kekuatan serangan sejauh ini," ujar Robert.

AYO BACA : Nick Kuipers Beberkan Persiapan Persib vs Barito Putera

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement