Sabtu 11 Jan 2020 09:32 WIB

Kabupaten Cirebon Proyeksikan 10 Desa Jadi Desa Wisata

Setidaknya sepuluh desa yang tersebar di berbagai kecamatan di Kabupaten Cirebon diproyeksikan sebagai desa wisata.

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com
 Cirebon memproyeksikan 10 desa menjadi tujuan wisata.
Cirebon memproyeksikan 10 desa menjadi tujuan wisata.

CIREBON, AYOBANDUNG.COM -- Setidaknya sepuluh desa yang tersebar di berbagai kecamatan di Kabupaten Cirebon diproyeksikan sebagai desa wisata. Kepala Dinas Budaya Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Cirebon, Hartono menyebutkan, kesepuluh desa itu memiliki keunggulan yang layak dikembangkan sebagai desa wisata.

"Kabupaten Cirebon terdiri dari 412 desa. Dari jumlah itu, sekitar 10 persen di antaranya bisa digali sebagai desa wisata," ungkapnya kepada Ayocirebon.com.

Kesepuluh desa itu masing-masing Cupang di Kecamatan Gempol, Cipanas di Kecamatan Dukupuntang, Palir di Kecamatan Tengahtani, Kamarang di Kecamatan Greged, Tonjong di Kecamatan Pasaleman, Sedong di Kecamatan Sedong, Belawa di Kecamatan Lemahabang, Ambulu di Kecamatan Losari, Kubang di Kecamatan Talun, dan Gebangmekar di Kecamatan Gebang.

Dia membeberkan, keunggulan Desa Cupang misalnya, terletak pada keberadaan tebing yang kini menjadi objek wisata Batu Lawang serta petilasan (situs) Sunan Bonang. Desa Cipanas, jelasnya, memiliki sumber air panas dan bumi perkemahan.